artikel ’Strategi Supervisi Kepala Madrasah dalam Meningkatkan Kedisiplinan Guru Pada Madrasah Aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru
Jurnal pendidikan dan pemikiran islam
Abstract
Tulisan ini membahas tentang “Strategi Supervisi Kepala Madrasah Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Guru Pada Madrasah Aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru” Di mana rumusan masalah adalah sebagai berikut : Bagaimana strategi Supervisi Kepala Madrasah dalam meningkatkan kedisiplinan guru pada Madrasah aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru ?. Bagaimana kedisiplinan guru pada Madrasah Aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru ? dan Faktor-faktor apa yang mendukung dan menghambat peran kepala Madrasah dalam meningkatkan kedisiplinan guru pada Madrasah aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru ?.
Adapaun jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dimana dalam mendapatkan data menggunakan beberapa metode seperti metode wawancara, dokumentasi, observasi dan dokumentasi dimana data yang didapatkan dikelolah dengan cara mereduksi data kemudia menyajikan data dan melakukan pengambilan kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan Strategi supervisi kepala Madrasah dalam meningkatkan kedisiplinan guru pada Madrasah aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru yaitu 1). Mengawasi kinerja guru 2). Mengedepankan keikhlasan dalam beramal 3). Kedisiplinan Bekerja 4). Memberikan semangat secara langsung 5). Membantu para guru apabiala ada kendala dalam proses belajar mengajar 6). Memperhatikan kesejahteraan guru dengan memberikan reward 7). Memberikan kesempatan guru dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia 8). Memberikan respon terhadap keberhasilan kerja guru. Kedisiplinan guru Madrasah aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru dianggap baik ini dapat dilihat dari kedisiplinan guru dalam menyiapkan perangkat pembelajaran, tepat waktu hadir disekolah dan di dalam kelas serta senantiasa mengontrol prilaku siswa di Madrasah dan Faktor-faktor yang mendukung dan menghambat peran kepala Madrasah dalam meningkatkan kedisiplinan guru pada Madrasah aliyah DDI At-Taufiq Padaelo Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru dimana yang menjadi pendukung adalah guru itu sendiri dan kepemimpinan kepala Madrasah. Sedangkang yang menjadi faktor penghambat adalah faktor dana dimana kebanyakan guru yang ada adalah guru yang masih honor.