Artikel Analisis Nilai Nilai Pendidikan Islam Pada Pengasuhan Bayi di Desa Balusu Kabupaten Barru

Jurnal pendidikan dan pemikiran islam

  • alamsyah
Keywords: Nilai Pendidikan Islam, Mengasuh Anak.

Abstract

Penelitian ini adalah analisis nilai-nilai Pendidikan Islam pada pengasuhan bayi di Desa Balusu Kabupaten Barru. Pokok permasalahan adalah bagaimana bentuk pengasuhan bayi pada tujuh hari pertama dari kelahirannya  dan bagaimana nilai Pendidikan yang terkandung dalam pengasuhan bayi di Desa Balusu Kabupaten Barru. Masalah ini dilihat dengan pendekatan deskriptif dan dibahas  dengan metode kualitatif dengan teknik analisis reduksi data, penyajian data dan verifikasi data.

Hasil penelitian tersebut, memberi kesimpulan bahwa pemahaman masyarakat tentang pelaksanaan pengasuhan bayi sejak lahir sampai akikah antara lain telah menjadi tradisi atau kebiasaan yang turun temurun, agar kelak bayi tersebut dapat menjadi insan yang berbudi luhur dan berguna baik terhadap diri, keluarga maupun masyarakatnya, dan merupakan suatu pelaksanaan ajaran Agama Islam agar bayi tersebut dapat dipelihara agar kelak senantiasa mencerminkan nilai-nilai ajaran Islam. Adapun bentuk pelaksanaan bayi baru lahir sejak lahir sampai hari ketujuh antara lain: mengazani, mentahnik, memberi nama, serta melaksanakan akikah beserta rangkaiannya yakni mencukur rambut bayi (maddette gemme), menaikkan di ayunan (menre tojang). Tujuan dilaksanakannya akikah dan rangkaiannya sebagai tanda kesyukuran kepada Allah atas kelahiran anak. Nilai- nilai pendidikan yang terkandung pada pelaksanaan pengasuhan bayi di Desa Balusu Kabupaten Barru antara lain; Pendidikan ketauhidan pada pelaksanaan azan di telinga bayi, Pendidkan kasih sayang pada kegiatan pemberian ASI, Pendidikan keimanan pada pelaksanaan akikah, Pendidikan kebersihan dan kesehatan pada saat mencukur rambut bayi, Pendidikan sosial pada pemotongan hewan akikah dan sedekah pada upacara akikah.

Published
2019-09-27
Section
Articles