Pengaruh Motivasi Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Guru

  • Kalbi Jafar
Keywords: Motivasi, Kepala Sekolah, Kinerja

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran motivasi kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru di MAN I Parepare. Untuk mengetahui implikasi motivasi kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru di MAN I Parepare. Untuk menganalisa faktor pendukung dan penghambat faktor pendukung dan penghambat motivasi kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru di MAN I Parepare. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, dokumentasi, dan angket yang kemudian dikelola melalui rumus statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kepala sekolah di MAN 1 Parepare dalam memberikan motivasi kepada guru sudah berjalan dengan baik; (2) Kinerja guru di MAN 1 Parepare sudah cukup baik meskipun masih perlu ditingkatkan. Standar kompetensi guru sudah sebagian besar bisa dilaksanakan. Hal ini tidak lepas dari motivasi yang dilakukan oleh kepala sekolah; (3) Hasil analisis uji hipotesis variabel X terhadap variabel Y diketahui nilai sig.(2-tailed) 0,126 > 0,05 berdasarkan kriteria penilaian maka  ditolak. Dengan demikian hipotesis yang menyatakan “Terdapat pengaruh supervisi kepala sekolah terhadap kinerja guru” diterima.

Published
2019-09-10
Section
Articles