Pengaruh Psikologi Belajar Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Peserta Didik Kelas VII Di SMP Negeri 6 Parepare
Abstract
Skripsi ini membahas tentang pengaruh psikologi belajar pada peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 6 Parepare, berdasarkan pengamatan awal kondisi hasil belajar peserta didik di SMP Negeri 6 Parepare terutama kelas VIII masih sangat rendah dalam nilai Pendidikan Agama Islam. Oleh karena itu, dalam penelitian ini membahas tentang bagaimana pengaruh psikologi belajar dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 6 Parepare. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah ada pengaruh psikologi belajar dalam peningkatkan hasil bejar peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 6 Parepare. Dalam penelitian ini penulis menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan pedoman observasi, dokumentasi dan angket yang dikelola menggunakan teknik korelasi pearson product moment atau biasa juga disebut korelasi sederhana (korelasi PPM) sehingga menghasilkan data yang bersifat deskriktif. Hasil dari penelitian yang diperoleh berdasarkan analisis menggunakan korelasi pearson product moment yang telah dilakukan menunjukkan bahwasanya pengaruh psikologi belajar dapat dikategorikan pengaruhnya sangat kuat terhadap peningkatan hasil belajar Pendidikan Agama Islam peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 6 Parepare dengan tingkat korelasi sebesar 0,989.