PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) TENTANG ZAKAT MELALUI PENERAPAN TEORI MULTIPLE INTELLIGENCES DENGAN PENDEKATAN KOOPERATIF DAN PROYEK TERBUKA PADA PESERTA DIDIK KELAS VI UPTD SD NEGERI 88 PAREPARE

  • Hawa UPTD SD NEGERI 8 PAREPARE
Keywords: Teori Multiple Intelligences, Kooperatif, Pendekatan Proyek Terbuka, Hasil Belajar

Abstract

UPTD SD Negeri 88 Parepare merupakan salah satu lembaga pendidikan yang terus berusaha untuk meningkatkan kualitas pembelajarnnya. Namun demikian, teori ceramah tetap menjadi pilihan di banyak kesempatan belajar mengajar. Khususnya untuk mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Dari fenomena diatas, mendorong penulis untuk mengetahui secara mendalam tentang bagaimana implementasi teori Multiple Intelligences dalam mata pelajaran PAI. Adapun rumusan masalah yang akan dikaji yaitu:. Bagaimana aplikasi teori Multiple Intelligences dengan pendekatan kooperatif dan proyek terbuka dalam meningkatkan prestasi belajar mata pelajaran pendidikan agama Islam peserta didik kelas VI UPTD SD Negeri 88 Parepare.
Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif jenis penelitian tindakan kelas. Data dalam penelitian ini akan dikumpulkan dengan tehnik: Studi dokumentasi, Observasi, Tes,. Analisis datanya dilakukan dengan Reduksi data, Penyajian data, Menarik kesimpulan dan verifikasi. Dari penelitian ini dapat diperoleh hasil bahwa penggunaan teori Multiple Intelligences dengan pendekatan Proyek Terbuka lebih efektif untuk meningkatkan prestasi belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam peserta didik kelas VI UPTD SD Negeri 88 Parepare dari pada menggunakan Teori Multiple Intelligences dengan pendekatan kooperatif (belajar bersama atau belajar bekerjasama).
Hal itu dapat terlihat dari lembar tes hasil belajar peserta didik mulai dari pelaksanaan pada siklus I ketuntasan mencapai 60% dengan kategori cukup, dan meningkat pada siklus II menjadi 80% dengan kategori baik. Kesimpulan dari PTK ini menyatakan bahwa penggunaan teori Multiple Intelligences dengan pendekatan Proyek Terbuka efektif untuk meningkatkan prestasi belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam peserta didik kelas VI UPTD SD Negeri 88 Parepare.

Published
2023-02-13