PENERAPAN PEMBELAJARAN INOVATIF MODEL LINGKUNGAN SEKITAR SEBAGAI SUMBER BELAJAR DAN MODEL DISKUSI KELOMPOK KERJA GURU (KKG) DALAM UPAYA MENINGKATKAN MUTU GURU MENGAJAR PADA UPT SD NEGERI 231 PINRANG KECAMATAN SUPPA KABUPATEN PINRANG

  • Hj. Maryam UPT SD NEGERI 231 PINRANG
Keywords: Kinerja Guru, Pembelajaran Model Inovatif Lingkungan Sekitar, Kemampuan Manajerial

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian tindakan sekolah (school action research) yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja guru UPT SD Negeri 231 Pinrang melalui Pendekatan Pembelajaran Model Inovatif Lingkungan Sekitar. Subjek penelitian ini adalah guru-guru dan tenaga kependidikan di UPT SD Negeri 231 Pinrang sebanyak 6 orang, yang terdaftar pada semester I tahun pelajaran 2019/2020.

            Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, yaitu siklus I yang dilaksanakan 3 kali pertemuan dan siklus II yang juga dilaksanakan sebanyak 3 kali pertemuan. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 bulan dan ditambah dengan merangkum semua hasil penelitian yang ada. Hasilnya peningkatan kinerja guru UPT SD Negeri 231 Pinrang melalui model Pendekatan Pembelajaran Model Inovatif Lingkungan Sekitar ini adalah (i) pada siklus I jumlah nilai rata-rata adalah 78,75. Sedangkan pada siklus II mengalami kemajuan dengan kategori sangat signifikan dengan ketuntasan nilai 100,00 dan nilai rata-rata adalah 84,88 dan termasuk dalam kategori tinggi. Dengan demikian, terdapat peningkatan kinerja guru-guru dan tenaga kependidikan UPT SD Negeri 231 Pinrang melalui Pendekatan Pembelajaran Model Inovatif Lingkungan Sekitar baik secara kualitatif maupun kuantitatif. Hal tersebut dapat dilihat pada tabel dan penjelasan pada lampiran-lampiran, pada siklus I dan siklus II. Sehubungan dengan hasil diatas, maka metode ini dinilai cukup efektif diterapkan dalam pembinaan kinerja guru-guru dan tenaga kependidikan, khususnya dalam pembinaan dan peningkatan karir guru karena dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran dan menciptakan suasana belajar yang nyaman dan kondusif bagi peserta didik.

Published
2021-11-12