PERAN RUMAH BUMN DALAM PEMBERDAYAAN UMKM MELALUI PROGRAM 3 GO (GO MODERN, GO DIGITAL, GO ONLINE) DI KOTA PAREPARE

  • Nur Ain Aziza Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare
  • Fitriani Fitriani Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare
Keywords: Rumah BUMN, Pemberdayaan, Go Modern, Go Dogital, Go Online

Abstract

UMKM memiliki peran strategis dalam perekonomian daerah, tetapi masih menghadapi berbagai tantangan dalam pengembangan usaha, terutama dalam aspek digitalisasi dan pemasaran. Untuk mengatasi tantangan tersebut, Rumah BUMN hadir sebagai fasilitator dalam pemberdayaan UMKM melalui Program 3 Go (Go Modern, Go Digital, Go Online). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Rumah BUMN dalam pemberdayaan UMKM melalui Program 3 Go (Go Modern, Go Digital,Go Online) di Kota Parepare. Metode dan teknik pengumpulan data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian ini peran Rumah BUMN dalam pemberdayaan UMKM di Kota Parepare sudah berperan baik terbukti dari kegiatan yang sering dilakukan di kantor plasa atau lebih tepatnya di Rumah BUMN kota Parepare, seperti pembuatan sertifikat halal, pelatihan desain promosi produk bahkan masi banyak lagi kegiatan yang dilakukan untuk pelaku UKM. Kegiatan tersebut dilakukan supaya pelaku UKM binaan Rumah BUMN lebih Modern lagi dalam mempromosikan penjualan mereka dengan menggunakan promosi yang menarik di sosial media dan memperluas jangkauan pemasaran mereka dengan membawa usaha mereka ke level berikutnya. tetapi masi ada juga pelaku UKM yang tidak mengikuti pelatihan atau pendampingan yang di lakukan oleh fasilitator Rumah BUMN.

Published
2025-02-26