PENGARUH MEDIA SOSIAL DAN STATUS SOSIAL EKONOMI ORANG TUA TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PAREPARE
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Media Sosial dan Status Sosial Ekonomi Orang Tua terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare. Adapun Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, kuesioner dan studi pustaka. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 responden Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Angkatan 2017 yang berperilaku konsumtif. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Media Sosial (X1) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Perilaku Konsumtif (Y) Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare dan Status Sosial Ekonomi Orang Tua (X2) berpengaruh Positif dan Signifikan terhadap Perilaku Konsumtif (Y) Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Parepare.